Travel
Manfaat Asuransi Berdasarkan Jenis-jenisnya yang Perlu Kamu Ketahui
01 August 2022
Asuransi adalah produk keuangan yang berfungsi untuk mengambil alih risiko keuangan yang kamu miliki. Sederhananya, produk ini akan memberikan ganti rugi jika kamu mengalami musibah.
Manfaat asuransi sangat banyak, bergantung pada jenis asuransi yang kamu pilih. Contohnya, manfaat asuransi mobil adalah untuk mengantisipasi risiko pengeluaran akibat mobil yang rusak. Untuk memahami bahasan ini lebih lanjut, mari simak artikel berikut ini.
Manfaat Asuransi secara Umum
Secara umum, asuransi berfungsi sebagai pengelolaan risiko dalam rencana keuangan kamu. Berikut adalah penjelasannya.
1. Menjadi bagian dari perencanaan keuangan
Berdasarkan saran perencana keuangan, kamu perlu mengalokasikan sebagian dari penghasilan untuk membeli asuransi. Alokasi ini masuk ke dalam anggaran pengeluaran yang memang perlu dikeluarkan setiap bulan atau tahun.
Pasalnya, terdapat risiko keuangan yang bisa menyebabkan pengeluaran yang sangat besar, seperti kehilangan harta benda, kecelakaan, atau kebakaran rumah. Musibah-musibah tersebut menimbulkan kerugian yang tidak sedikit dan berpotensi mengacaukan perencanaan keuangan kamu jika tidak diantisipasi dengan produk asuransi.
2. Mengantisipasi risiko mendadak
Musibah bisa datang kapan saja di saat yang tidak terduga, misalnya kecelakaan atau bencana alam. Memang tak ada yang bisa meramal masa depan, tetapi semua orang bisa mengantisipasi musibah tersebut, yaitu dengan memiliki produk asuransi. Sehingga, apabila musibah tersebut menimbulkan kerugian finansial, kamu akan mendapatkan sejumlah uang ganti rugi.
3. Menjaga keamanan keuangan di masa depan
Musibah kecelakaan bisa menyebabkan risiko meninggal dunia. Jika risiko tersebut terjadi pada tulang punggung, keuangan keluarga bisa terancam. Oleh sebab itu, seseorang yang memiliki tanggungan seperti anak, istri, atau orangtua sangat disarankan untuk memiliki asuransi kecelakaan atau asuransi jiwa.
Baca juga : Kapan Waktu Terbaik Membeli Produk Asuransi? Cek di Sini!
Manfaat Asuransi berdasarkan Jenisnya
Berikut adalah penjelasan tentang manfaat asuransi berdasarkan jenis-jenisnya.
1. Manfaat Asuransi Mobil
Manfaat asuransi mobil adalah untuk memproteksi keuangan kamu dari pengeluaran apabila mobil kamu rusak atau hilang. Jika mobil rusak, maka asuransi menanggung biaya perbaikannya. Jika mobil hilang, asuransi memberikan sejumlah uang tunai yang sesuai dengan nilai kerugian. Produk ini sangat penting bagi setiap pemilik mobil, baik mobil baru maupun mobil bekas.
Umumnya, mobil kamu otomatis mendapatkan asuransi mobil saat mengajukan kredit. Sementara itu, kalau membeli secara tunai atau membeli mobil bekas, kamu harus mencari asuransi mobil sendiri.
2. Manfaat Asuransi Rumah
Seperti yang kita tahu, rumah adalah aset bernilai tinggi. Pemilik rumah berpotensi mendapatkan kerugian yang besar hingga puluhan sampai ratusan juta apabila aset rumahnya rusak dan harus direnovasi.
Manfaat asuransi rumah adalah untuk melindungi nilai aset rumah kamu dari berbagai risiko, seperti kebakaran, kemalingan, dan bencana alam lainnya. Tak hanya memberikan uang untuk renovasi, beberapa produk asuransi rumah menawarkan keuntungan lain seperti ongkos tempat tinggal sementara selama rumah direnovasi.
Produk ini wajib berada di dalam rencana keuangan kamu jika sudah atau masih berencana memiliki rumah. Hanya dengan menyisihkan sedikit biaya untuk premi per tahun, kamu bisa mendapatkan ganti rugi hingga ratusan juta rupiah.
3. Manfaat Asuransi Perjalanan
Ada banyak risiko yang bisa terjadi pada pelancong saat melakukan perjalanan, mulai dari perubahan jadwal penerbangan, masalah bagasi, kehilangan harta benda dan dokumen penting, hingga kecelakaan. Mengalami musibah tersebut di luar wilayah tempat tinggal kita tentu bisa sangat memusingkan. Oleh sebab itu, kamu perlu menyiapkan asuransi perjalanan sebelum berangkat.
Manfaat asuransi perjalanan sangat banyak, mulai dari memberikan kompensasi saat ada ketidaknyamanan perjalanan hingga memberikan uang pertanggungan jika tertanggung meninggal dunia. Selain membuat tenang, asuransi ini juga bisa membuat perencanaan anggaran bepergian kita lebih aman dari pengeluaran mendadak tersebut.
Baca juga : Ciri Produk Asuransi Hewan Terbaik dan Tips Membelinya
4. Manfaat Asuransi Hewan
Bagi pemilik binatang peliharaan, asuransi hewan adalah produk yang perlu dipertimbangkan. Pasalnya, muncul beberapa risiko saat kamu memilih untuk mengadopsi hewan, seperti risiko hewan hilang atau menyerang orang lain dan menimbulkan tuntutan hukum.
Manfaat asuransi hewan adalah memberikan uang kompensasi jika risiko tersebut muncul. Saat pihak ketiga mengalami cedera karena serangan hewan peliharaan kita, asuransi akan membantu membiayai pengobatannya. Apabila hewan hilang, asuransi akan memberikan uang pertanggungan senilai hewan tersebut.
5. Manfaat Asuransi Penerbangan
Keterlambatan pesawat bisa jadi risiko yang tidak mengenakkan bagi pelancong. Selain membuang waktu kamu di bandara, seringkali keterlambatan ini membuat kamu harus mengeluarkan dana tambahan untuk makan atau menginap. Jika kamu sedang dalam perjalanan dinas, keterlambatan ini bisa membuat pekerjaan kamu terhambat.
Untuk mengelola risiko tersebut, asuransi penerbangan bisa jadi solusi. Produk ini memberikan uang kompensasi apabila kamu mengalami flight delay. Selain itu, produk asuransi penerbangan juga menawarkan proteksi terhadap risiko kecelakaan selama penerbangan.
Macam-macam Asuransi Online dari Simas Insurtech
Setelah memahami beberapa manfaat asuransi, mungkin kamu tertarik untuk membelinya. Berikut adalah beberapa jenis asuransi online yang ditawarkan oleh Simas Insurtech.
1. Mobil Insurtech
Mobil Insurtech adalah asuransi mobil yang menawarkan pertanggungan all risk dan TLO. Apa bedanya? Asuransi all risk adalah produk yang menanggung segala risiko kerusakan pada mobil, mulai dari kerusakan kecil hingga besar. Sementara itu, asuransi TLO hanya akan menanggung risiko kerusakan total (di atas 75 persen dari nilai mobil).
Jika kamu membeli mobil baru, sebaiknya memilih asuransi all risk. Sementara itu, asuransi TLO lebih cocok untuk memproteksi mobil bekas. Namun, jika kamu bingung memilih keduanya, ada yang disebut dengan asuransi kombinasi.
2. Travi Insurtech
Travi Insurtech adalah produk asuransi perjalanan yang menawarkan manfaat luas, yaitu:
- risiko meninggal dunia atau cacat tetap karena kecelakaan
- kehilangan bagasi dan harta benda
- Keterlambatan bagasi
- Keterlambatan penerbangan
- Pembatalan penerbangan
- Pembajakan pesawat
- Pengurangan waktu perjalanan
- Kehilangan paspor
- Biaya perawatan medis karena kecelakaan
- Evakuasi medis darurat
- Biaya pemulangan anak darurat
- Santunan tunai harian dalam kejadian darurat
- Biaya pemakaman
Selain manfaat utama di atas, kamu juga bisa menambahkan perluasan manfaat berupa tanggung jawab hukum pihak ketiga, biaya telepon darurat, proteksi rumah, dan biaya risiko kerusakan kendaraan sewaan.
Baca juga : Tips Memilih Asuransi Perjalanan Terbaik yang Perlu Kamu Tahu
3. Persona Insurtech
Persona Insurtech menawarkan proteksi terhadap risiko kecelakaan diri, yaitu meninggal dunia dan cacat tetap. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan pertanggungan biaya perawatan medis di rumah sakit. Produk ini penting bagi kamu yang sedang berada di usia produktif dan memiliki banyak aktivitas.
4. Fly Insurtech
Fly Insurtech adalah asuransi penerbangan dari Simas Insurtech yang menawarkan pemberian kompensasi jika penerbangan pesawat terlambat. Selain itu, produk ini juga memberikan uang pertanggungan terhadap kecelakaan selama penerbangan.
5. Homi Insurtech
Homi Insurtech adalah produk asuransi rumah yang memberikan pertanggungan terhadap risiko rumah kebakaran, tersambar petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang. Kamu juga bisa memperluas proteksi untuk risiko gempa bumi.
6. Pet Insurtech
Pet Insurtech adalah asuransi hewan peliharaan yang akan memberikan:
- Ganti rugi terhadap kematian hewan karena kecelakaan
- Ganti rugi jika hewan peliharaan dicuri
- Ganti rugi pihak ketiga dalam kasus hewan menyerang pihak lain dan menyebabkan cedera.
Itulah penjelasan mengenai manfaat asuransi secara umum dan berdasarkan jenisnya. Tertarik memproteksi keuangan kamu?
Artikel Lainnya
Bahaya Merokok di Dalam Mobil dan Pentingnya Lingkungan Bebas Asap Rokok
01 August 2022
Efektivitas Sensor Alarm Jendela Rumah dalam Mencegah Pencurian
01 August 2022
Khawatir Rumah Terkena Serangan Angin Kencang? Ini Cara Melindunginya
01 August 2022
AC Mobil Sejuk Tahan Lama: 5 Cara Mudah Merawatnya Sendiri
01 August 2022
Keunggulan Mobil SUV: Pilihan Tepat untuk Gaya Hidup Modern
01 August 2022
Ini Alasan Pentingnya Berpikir Skeptis Saat Membeli Mobil Bekas
01 August 2022
Bahaya Merokok di Dalam Mobil dan Pentingnya Lingkungan Bebas Asap Rokok
01 August 2022
AC Mobil Sejuk Tahan Lama: 5 Cara Mudah Merawatnya Sendiri
01 August 2022
Keunggulan Mobil SUV: Pilihan Tepat untuk Gaya Hidup Modern
01 August 2022
Ini Alasan Pentingnya Berpikir Skeptis Saat Membeli Mobil Bekas
01 August 2022
Tarikan Mobil Menjadi Berat pada Mobil Anda? Cek Penyebabnya
01 August 2022
Cara Mudah Merawat Mobil Listrik agar Performa Tetap Optimal
01 August 2022
Efektivitas Sensor Alarm Jendela Rumah dalam Mencegah Pencurian
01 August 2022
Khawatir Rumah Terkena Serangan Angin Kencang? Ini Cara Melindunginya
01 August 2022
3 Tempat Penyimpanan Dapur yang Sebaiknya Tidak Dibeli
01 August 2022
Apakah Kompor Listrik Pilihan Hemat dan Ramah Lingkungan?
01 August 2022
Bersiap Menghadapi Gempa Bumi? Ini Barang Penting Yang Harus Dibawa
01 August 2022
Tanaman Pengusir Cicak yang Mudah Ditanam di Rumah
01 August 2022
Menjelajahi Keindahan Alam dan Budaya di Gunung Kendeng, Banten
01 August 2022
Mencoba Kuliner Yunani: Hidangan Lezat yang Wajib Anda Coba
01 August 2022
Etika Saat Naik Pesawat: Hal yang Harus dan Tidak Dilakukan
01 August 2022
Panduan Lengkap Mengisi SG Arrival Card Sebelum ke Singapura
01 August 2022
Ciptakan Kenyamanan Maksimal di Kamar Hotel dengan Tips Berikut
01 August 2022
Menjelajahi Keindahan Curug Sewu di Kendal: Surga Tersembunyi Air Terjun Bertingkat Tiga
01 August 2022
Memutuskan Kapan Harus Pilih Ransel atau Koper untuk Wisata
01 August 2022
Tips Memilih Kursi di Pesawat untuk Anak: Jangan Asal Pesan
01 August 2022
Kondisi Cuaca di Indonesia yang Bisa Membatalkan atau Menunda Penerbangan
01 August 2022
Pentingnya Memeriksa Masa Berlaku Paspor Sebelum Berwisata
01 August 2022
Memahami Frekuensi dan Durasi Keterlambatan Bagasi Saat Traveling
01 August 2022
Besaran Klaim Kompensasi Delay Pesawat, Beserta Cara Untuk Mendapatkannya
01 August 2022
Mencegah Kecelakaan Lalu Lintas: Dimulai dari Pola Pikir yang Benar
01 August 2022
Mengapa Banyak Asuransi Tidak Mengcover Aktivitas Ekstrim
01 August 2022
10 Tips Menghindari Kecelakaan Lalu Lintas: Lindungi Diri Dari Bahaya Lalu Lintas
01 August 2022
Mengatasi Gerd: Ketahui Cara Pencegahan yang Tepat Sebelum Aktivitas Harian Terganggu
01 August 2022
Nikmati Kemerdekaan Indonesia Bersama Persona Insurtech
01 August 2022
Mana yang Lebih Penting untuk Diberikan Asuransi Kendaraan: Motor atau Mobil?
01 August 2022