Tips & Trik

Top 5 Alasan Millennials Membeli Rumah

26 April 2018

Top 5 Alasan Millennials Membeli Rumah-asuransi-simasinsurtech

Kamu termasuk generasi milenial? Well, itu artinya kamu beruntung karena generasimu sedang getol diteliti banyak orang.

Salah satu penelitian belum lama ini mengklaim para milenial ternyata enggan memiliki rumah.

Hal tersebut kabarnya terjadi karena para kaum milenial lebih suka aktivitas yang sifatnya memberi pengalaman baru, seperti traveling. Ada juga yang mengatakan bahwa generasi milenial lebih memilih tempat tinggal dengan basis menyewa.

Namun demikian, anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Masih ada juga sejumlah anggota generasi milenial yang mulai berpikir menata hidup dan punya rumah sendiri.

Berikut adalah lima alasan terbesar yang mendorong para milenial untuk membeli rumah.

1. Mengontrol lingkungan tempat mereka tinggal

Kebanyakan milenial yang menyewa rumah atau apartemen sebelum membeli rumah sendiri, sebelumnya sempat mengimpikan untuk mencat dinding dengan warna apa pun yang mereka suka, atau merenovasi salah satu bagian dari tempat tinggal mereka yang dianggap sudah kuno.

2. Merasa aman dan nyaman

Memiliki rumah sendiri sudah barang tentu akan memberikan rasa aman dan nyaman. Selain itu, privasi juga jauh lebih terlindungi. Hal inilah yang membuat para milenial kian yakin untuk membeli rumah sendiri.

Sebagai pemilik rumah, mereka merasa akan punya kendali penuh atas siapa yang berhak masuk rumah dan bebas dalam menentukan semua hal yang bisa membuat mereka nyaman.

3. Tinggal di tempat yang lebih bagus

Mirip dengan alasan pertama, memiliki rumah sendiri akan membuat kaum milenial memilih tinggal di tempat yang jauh lebih bagus. Mereka juga bisa membeli rumah lama, mendekorasinya sesuka hati, dan membuatnya terlihat lebih cantik dari sebelumnya.

Punya rumah sendiri juga sangat berguna bagi mereka yang sudah memikirkan soal membina keluarga atau menampung sanak saudara lain yang kebetulan membutuhkan tempat tinggal.

4. Menjadi bagian dari masyarakat

Memiliki tempat tinggal sendiri di sebuah kompleks perumahan dinilai para kaum milenial membuat mereka merasa menjadi bagian dari masyarakat. Seiring dengan bertambahnya usia, para generasi milenial merasa mereka harus mulai bertanggung jawab dengan hidupnya dan punya rumah sendiri.

Selain itu, nilai dan arti sebuah rumah seringkali juga ada kaitannya dengan komunitas dan juga orang-orang yang tinggal di sekitarnya.

5. Millenials Ternyata Juga Jadikan Anjing Peliharaan Sebagai Alasan Beli Rumah

Sebuah survei yang dilakukan oleh Harris Poll menunjukkan bahwa 33% milenial memutuskan membeli rumah karena ingin memberikan hunian layak untuk anjing peliharaan mereka. Alasan tersebut mendapat persentase lebih tinggi dari pernikahan dan anak-anak.

Lebih lanjut, survei dari Harris Poll juga membuktikan bahwa 42% responden milenial menjadikan anjing sebagai alasan utama untuk punya rumah sendiri, baik untuk saat ini maupun di masa mendatang.

Marilyn Osborn Patterson, seorang staff marketing dari Norton Commons, mengatakan kaum milenial kerap mencari rumah dengan fasilitas lengkap untuk anjing mereka. Mungkin banyak yang menilai hal ini sedikit berlebihan, namun nyatanya kaum milenial sering menganggap anjing atau hewan peliharaan sebagai anggota keluarga mereka sendiri.

Bahkan tidak sedikit kaum milenial yang menunda untuk memiliki keturunan atau anak. Mereka merasa biaya memelihara anjing jauh lebih murah dibandingkan membesarkan seorang anak kecil.

Itulah tadi beberapa alasan para kaum milenial untuk membeli rumah sendiri. Bagaimana, kamu termasuk salah satu di antaranya?

Artikel Lainnya

Tips & Trik

Bahaya Merokok di Dalam Mobil dan Pentingnya Lingkungan Bebas Asap Rokok

26 April 2018

Tips & Trik

Efektivitas Sensor Alarm Jendela Rumah dalam Mencegah Pencurian

26 April 2018

Tips & Trik

Khawatir Rumah Terkena Serangan Angin Kencang? Ini Cara Melindunginya

26 April 2018

Tips & Trik

AC Mobil Sejuk Tahan Lama: 5 Cara Mudah Merawatnya Sendiri

26 April 2018

Tips & Trik

Keunggulan Mobil SUV: Pilihan Tepat untuk Gaya Hidup Modern

26 April 2018

Tips & Trik

Ini Alasan Pentingnya Berpikir Skeptis Saat Membeli Mobil Bekas

26 April 2018

Tips & Trik

Efektivitas Sensor Alarm Jendela Rumah dalam Mencegah Pencurian

26 April 2018

Tips & Trik

Khawatir Rumah Terkena Serangan Angin Kencang? Ini Cara Melindunginya

26 April 2018

Tips & Trik

3 Tempat Penyimpanan Dapur yang Sebaiknya Tidak Dibeli

26 April 2018

Tips & Trik

Apakah Kompor Listrik Pilihan Hemat dan Ramah Lingkungan?

26 April 2018

Tips & Trik

Bersiap Menghadapi Gempa Bumi? Ini Barang Penting Yang Harus Dibawa

26 April 2018

Tips & Trik

Tanaman Pengusir Cicak yang Mudah Ditanam di Rumah

26 April 2018

Tips & Trik

Etika Saat Naik Pesawat: Hal yang Harus dan Tidak Dilakukan

26 April 2018

Tips & Trik

Kondisi Cuaca di Indonesia yang Bisa Membatalkan atau Menunda Penerbangan

26 April 2018

Tips & Trik

Besaran Klaim Kompensasi Delay Pesawat, Beserta Cara Untuk Mendapatkannya

26 April 2018

Tips & Trik

Mana yang Lebih Penting untuk Diberikan Asuransi Kendaraan: Motor atau Mobil?

26 April 2018

Tips & Trik

Memilih Tiket Pesawat Murah Untuk Penerbangan yang Lebih Hemat

26 April 2018

Tips & Trik

Mencegah mabuk udara untuk perjalanan yang lebih nyaman dan menyenangkan

26 April 2018

Tips & Trik

Efektivitas Sensor Alarm Jendela Rumah dalam Mencegah Pencurian

26 April 2018

Tips & Trik

Khawatir Rumah Terkena Serangan Angin Kencang? Ini Cara Melindunginya

26 April 2018

Tips & Trik

3 Tempat Penyimpanan Dapur yang Sebaiknya Tidak Dibeli

26 April 2018

Tips & Trik

Apakah Kompor Listrik Pilihan Hemat dan Ramah Lingkungan?

26 April 2018

Tips & Trik

Bersiap Menghadapi Gempa Bumi? Ini Barang Penting Yang Harus Dibawa

26 April 2018

Tips & Trik

Tanaman Pengusir Cicak yang Mudah Ditanam di Rumah

26 April 2018

Tips & Trik

Etika Saat Naik Pesawat: Hal yang Harus dan Tidak Dilakukan

26 April 2018

Tips & Trik

Perubahan Nama PT. Asuransi Simas Net Menjadi PT. Asuransi Simas Insurtech

26 April 2018

Tips & Trik

Mobil Dengan Kabin Luas Lebih Diminati di Indonesia

26 April 2018

Tips & Trik

Pemotor Berkacamata Harus Menggunakan Helm Yang Tepat

26 April 2018

Tips & Trik

Hasil Riset Membuktikan 4 Manfaat Dalam Memelihara Hewan

26 April 2018

Tips & Trik

Asuransi Simasnet Mengedukasi Generasi Millenial Dalam Berasuransi

26 April 2018