Tips & Trik

Apple Car Diperkirakan Siap Meluncur Tahun 2025 Nanti

29 December 2020

banner apple car

Belum lama ini Reuters melaporkan Apple berencana meluncurkan mobil listrik otonom mereka pada tahun 2024. Tapi menurut analis dari TF International Ming-Chi Kuo, Apple Car kemungkinan akan meluncur paling cepat tahun 2025-2027.


Dalam catatan penelitiannya, Kuo mengatakan spesifikasi Apple Car saat ini masih belum final. Ia juga menambahkan ada kemungkinan jadwal peluncuran mobil ini akan diundur sampai tahun 2028 atau lebih.
“Karena perubahan di pasar EV/self-driving dan standar kualitas Apple yang tinggi, kami tidak akan terkejut jika jadwal peluncuran Apple Car diundur ke 2028 atau setelahnya,” kata Kuo.
Kuo juga menambahkan bahwa sejak rumor ini beredar, pasar menjadi terlalu optimis dengan jadwal peluncuran Apple Car. Ia pun mengimbau investor untuk tidak membeli saham terkait Apple Car untuk saat ini.
Kuo tidak meragukan bisnis mobil Apple ini akan sukses, namun ia tidak yakin akan sekompetitif apa produsen iPhone ini di pasar otomotif nanti, karena sudah tertinggal cukup jauh di bidang deep learning atau kecerdasan buatan di banding produsen mobil listrik yang lain.
“Jika Apple Car ingin sukses di masa depan, faktor sukses kuncinya adalah big data/AI, bukan hardware,” kata Kuo.
“Salah satu kekhawatiran terbesar kami tentang Apple Car adalah ketika Apple Car diluncurkan, merek mobil otonom saat ini sudah mengumpulkan setidaknya big data selama lima tahun dan kondusif untuk deep learning/AI. Bagaimana Apple, pendatang terlambat, mengatasi kesenjangan ini,” sambungnya.
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, Reuters melaporkan mobil otonom Apple akan menggunakan desain baterai ‘monocell’ yang lebih irit tempat dan bisa meningkatkan jarak tempuh kendaraan dalam sekali pengisian.
CEO Tesla Elon Musk baru-baru ini juga merespon rumor Apple Car di Twitter. Ia mengklaim bahwa teknologi baterai monocell merupakan sesuatu yang secara elektrokimia di anggap tidak mungkin.
Musk juga mengungkap bahwa saat produksi Model 3 sedang terpuruk, ia sempat ingin menjual Tesla ke Apple. Tapi CEO Apple Tim Cook menolak bertemu untuk membahas hal tersebut.

Sumber detik.com | Judul : “Apple Car Diprediksi Meluncur Paling Cepat Tahun 2025”

Artikel Lainnya

Tips & Trik

Mengemudi Mobil Sport dengan Aman dan Bertanggung Jawab

29 December 2020

Tips & Trik

Usai Dipakai Mudik, Jangan Lupa Membersihkan Karpet Mobil

29 December 2020

Tips & Trik

Bukan Kondensasi: Penyebab Sebenarnya Kaca Mobil Berjamur

29 December 2020

Tips & Trik

Mudik Lebaran Aman, Hindari Mengikat Barang di Atap Mobil dengan Tali dan Terpal

29 December 2020

Tips & Trik

Kuasai Parkir Mundur dengan Patokan Tepat!

29 December 2020

Tips & Trik

Memahami Perbedaan Garansi Mobil dan Asuransi Mobil

29 December 2020

Tips & Trik

Mengemudi Mobil Sport dengan Aman dan Bertanggung Jawab

29 December 2020

Tips & Trik

Usai Dipakai Mudik, Jangan Lupa Membersihkan Karpet Mobil

29 December 2020

Tips & Trik

Bukan Kondensasi: Penyebab Sebenarnya Kaca Mobil Berjamur

29 December 2020

Tips & Trik

Mudik Lebaran Aman, Hindari Mengikat Barang di Atap Mobil dengan Tali dan Terpal

29 December 2020

Tips & Trik

Kuasai Parkir Mundur dengan Patokan Tepat!

29 December 2020

Tips & Trik

Memahami Perbedaan Garansi Mobil dan Asuransi Mobil

29 December 2020

Tips & Trik

Mobil Ganti Warna Cat? Jangan Lupa Surat-Suratnya Juga Harus Diurus

29 December 2020

Tips & Trik

10 MPV Terlaris Dunia Dari Mobil China sampai Mobil Jepang

29 December 2020

Tips & Trik

Warna Mobil Melambangkan Kepribadian Pemiliknya, Apa Kamu Setuju?

29 December 2020

Tips & Trik

Jangan Sembarangan Pilih Ban Mobil, Ini Jenis Pola Telapak dan Fungsinya

29 December 2020

Tips & Trik

Cara Gampang Untuk Cegah Karat di Kolong Mobil

29 December 2020

Tips & Trik

Cara Mendeteksi Mesin Pincang yang Sebabkan Mobil jadi Goyang

29 December 2020

Tips & Trik

Ganti Setir Yang Sudah Kuno, Hyundai Kini Pakai Joystick

29 December 2020

Tips & Trik

Simas Insurtech Capai Target Premi 100M, Kini Sudah Capai 150M!

29 December 2020