Tips & Trik

5 Rahasia Glow Up dari Mental Hingga Penampilan di 2022

03 January 2022

cara glow up di tahun 2022

Tahun baru bisa menjadi momen yang tepat untuk membuat dirimu menjadi Glow Up baik secara mental maupun penampilan. Jangan berkecil hati untuk memulainya, berikut adalah tips dari Simas Insurtech agar Glow Up mu bisa maksimal di tahun baru ini.

1. Ciptakan rutinitas baru yang sehat

Percaya atau tidak, kesehatan sangat penting loh untuk bisa menunjang Glow Up mu, baik secara mental ataupun penampilan. Mulailah dengan membuat rutinitas baru yang berisi kebiasaan baik, misalnya dengan tidur cukup dan minum air putih minimal 2 liter sehari.
Dengan memulai kebiasaan sehat tersebut maka pikiran bisa menjadi lebih relax dan tentu bisa berpengaruh secara fisik juga, misalnya kulit yang lebih cerah dan mata yang lebih berbinar dan hidup.
Baca juga : Cara Jaga Kesehatan Mental dan Fisik Selama Masa Work From Home.

2. Menambah keahlian yang kamu miliki

Kamu bisa mempelajari hal baru ataupun mendalami hal yang sudah kamu bisa sebelumnya. Dengan memperbanyak kemampuan atau meningkatkan kemampuan yang kamu miliki, maka rasa percaya diri yang kamu miliki juga akan semakin bertambah.
Hal ini tentu akan mempengaruhi cara kamu berpikir dan juga bisa menunjang pekerjaan yang kamu lakukan agar bisa lebih maksimal dan bisa memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.

3. Ayo make over dirimu!

Kejutkan orang-orang disekitarmu dengan penampilan yang baru, kamu bisa memulai dengan potongan rambut baru, atau dengan membeli beberapa setelan baju baru. Dengan mengubah panampilanmu pasti kamu juga jadi lebih bersemangat untuk melakukan perubahan di tahun baru ini.
Tapi jangan asal melakukan makeover ya, ada baiknya kamu mencari referensi dulu style apa yang cocok untukmu baik dari segi bentuk tubuh, bentuk wajah ataupun sisi kenyamananmu. Jangan sampai perubahan yang kamu lakukan malah mempersulit gerakanmu atau membuatmu jadi terlihat aneh dimata orang-orang.
Baca juga : Mental Keuangan Sehat Yang Perlu Kamu Miliki.

4. Bukan cuma diri kamu yang perlu di makeover

Jangan hanya mengubah penampilan yang menempel pada dirimu, mengubah dekorasi rumah dan meja kerja juga terbukti efektif untuk bisa membuat seseorang lebih bersemangat untuk melakukan perubahan loh.
Kamu bisa memulai dengan mengubah penempatan barang-barang yang ada, misalnya letak sofa dan meja, ataupun dengan mengubah beberapa ornamen lama dengan ornamen yang baru dan lebih fresh.

5. Saatnya buat keuanganmu juga jadi glow up

Ini dia yang tidak kalah penting, yaitu bidang keuangan. Pasti banyak diantara kamu yang ingin memiliki financial freedom di tahun baru ini, tapi masih bingung untuk memulainya.
Cara paling mudah yang bisa kamu lakukan adalah dengan membuat perencanaan keuangan, mulailah dengan membukukan pemasukanmu dan mengelompokan pengeluaranmu. Pastikan kamu membuat jatah pengeluaranmu dengan jelas, misalnya untuk bebelanja sekian persen dari penghasilanmu. Jadi jika nilainya sudah mendekat limit yang kamu tetapkan sendiri, berarti sudah saatnya kamu berhemat agar pengeluaranmu tidak overload.
Baca juga : Marak Sindrom Burnout, Kenali Penyebab dan Gejalanya!.

Dengan membuat perencanaan yang jelas, kamu bisa menghindari pengeluaran yang tidak perlu, kamu juga bisa lebih tegas dalam menabung. Dengan begini keuangamu juga akan membaik ditahun baru ini.